TifaniAnglila.Com - hank God It's Friday! Inilah saatnya menyambut akhir pekan dengan sesuatu yang seru. Membuat sajian fruit cake ini, bisa menjadi alternatif. Rasanya yang manis, legit, dan segar, dijamin enak! Berikut ini resepnya.
1. Heavy Fruit Cake
Bahan:
220 g mentega
110 g gula pasir
110 g gula palem
3 butir telur ayam
3 sdm brandy
1 buah jeruk navel, parut kulitnya, ambil airnya
80 g almond bubuk
100 g aneka kacang-kacangan
500 g aneka manisan buah
300 g aneka kismis
Ayak jadi satu:
260 g tepung terigu
1 sdt baking powder
½ sdt garam
Cara membuat:
Kocok mentega dan gula hingga gula larut.
Masukkan telur satu per satu sambil kocok terus hingga rata.
Tambahkan brandy, kulit jeruk, air jeruk, aduk rata.
Masukkan almond, kacang, manisan buah dan kismis. Aduk rata.
Masukkan campuran terigu, aduk rata.
Taburi dengan almond. Panggang dalam oven panas 180 C selama 45 menit
hingga mata.
Angkat, biarkan hingga dingin.
Untuk 1 loyang 20 cm
2. White Fruit Cake
Bahan:
220 g mentega
300 g gula pasir
4 kuning telur ayam
4 putih telur ayam
60 g mixed peel
100 g currant
150 g manisan ceri
300 g kismis
180 g tepung terigu
60 ml jus jeruk
Cara membuat:
Kocok mentega dan gula hingga lembut.
Tambahkan kuning telur, kocok rata.
Masukkan buah-buahan dan jus jeruk, aduk rata.
Tambahkan terigu, aduk rata.
Kocok putih telur hingga kaku.
Masukkan ke dalam adonan, aduk rata.
Tuang ke dalam loyang, ratakan.
Panggang dalam oven 180 C selama 30 menit.
Angkat dan dinginkan.
Untuk 1 loyang loaf