Bahan:
200 gr daging sapi, potong-potong
2 cangkir santan kelapa
1/2 sendok minyak ikan
6 batang daun sereh
1 buah cabe merah, haluskan
1/2 cangkir daun kemangi
8 buah terung Thai, bagi dua
1 sendok gula aren
Bahan kari kuah hijau:
10 buah cabe segar
8 buah cabe hijau, buang bijinya
15 siung bawang putih, iris tipis
1 batang daun sereh
1/2 sdt garam
1/2 sendok kayu manis dan ketumbar, haluskan dan campurkan
1 sdt air jeruk nipis
8 buah cabe kering
2 siung bawang merah, iris tipis
1 sendok bawang putih, iris
5 butir lada putih
1/2 sendok pasta udang
1 sendok sereh yang sudah dirajang tipis
1 sendok akar ketumbar, iris tipis
Cara membuat:
1. Untuk memasak kuah kari hijau, sangrai ketumbar dan lada putih dengan panas sedang, dan biarkan hingga dingin.
2. Pisahkan pasta udang, lalu haluskan atau blender semua bahan kari kuah hijau. Haluskan pasta udang dengan ulekan, bukan blender.
3. Lanjutkan dengan memasak hidangan. Mulailah dengan panaskan 1/2 cangkir santan kelapa pada panci sampai berminyak. Pindahkan dua sdm santan yang telah dipanaskan dan simpan.
4. Tambahkan pasta kari ke dalam panci dan biarkan mendidih.
5. Tambahkan daging sapi dan aduk agar setiap potong daging benar-benar terlapisi dengan bumbu.
6. Tuangkan sisa santan yang tadi disimpan dan biarkan hinga mendidih. Masak pada api yang panas selama 3 menit.
7. Kecilkan api dan tambahkan terung lalu aduk selama 10 menit.
8. Tambahkan daun jeruk, gula, cabe, dan daun kemangi.
9. Angkat dari panci, pindahkan ke dalam mangkuk dan hidangkan segera.
Untuk 5 orang
Waktu persiapan 60 menit
Kandungan nutrisi:
* Protein 12 gr
* lemak 15,4 gr
* Karbohidrat 5,1 gr
* Kalsium 14,3 mg
* Fosfor 44,5 mg
* Zat besi 1,4 mg
* Vitamin C 5 mg
* Serat 5 gr
Artikel keren lainnya: