TifaniAnglila.Com - Batik ternyata cukup luwes disandingkan dengan aksen busana Timur Tengah. Ini terlihat dari koleksi busana terbaru yang dibuat rumah mode Alleira. Alleira menawarkan busana muslim dengan nafas Timur Tengah dengan memadukan batik sebagai pengisi coraknya.
Dalam peragaan busana bertajuk “Light of Ramadhan” di Main Atrium Grand Indonesia, Jakarta, Jumat lalu, Alleira memamerkan 34 koleksinya. Dia membawa konsep Islami, meskipun lengan pada busananya hanya memiliki panjang 3/4 dari panjang tangan. Sehingga, tidak sepenuhnya tangan tertutupi kain.
“Kami ingin menunjukkan bahwa batik itu fleksibel. Karena bisa dikenakan dalam berbagai acara,” kata Anita Asmaya Sanin, selaku Production Director Alleira.
Busana Alleira tersebut berjanis kaftan, tunik, long dress, dan blus. Pemakaian warna dan penetapan modelnya sangat variatif. Konsep Islami juga ditunjukkan dengan modelnya yang longgar, dengan kesan jatuh tapi tetap melayang. Karena, bahan yang digunakan adalah sutra dan sifon.
“Pengguna batik Alleira pun terlihat sederhana, namun tetap anggun dan glamor,” tutur Anita.
Artikel keren lainnya: